Kamis, 23 Juni 2016

10 Kiat Mudah Untuk Meningkatkan Metabolisme Tubuh

10 Kiat Mudah Untuk Meningkatkan Metabolisme Tubuh


10 Kiat Mudah Untuk Meningkatkan Metabolisme Tubuh
10 Kiat Mudah Untuk Meningkatkan Metabolisme Tubuh,-Meningkatkan metabolisme tubuh adalah salah satu cara yang paling penting bagi mereka yang sedang menjaga berat tubuh tetap ideal. Metabolisme adalah semua proses, kimia maupun fisika, yang terjadi di dalam tubuh. Proses kimia dan fisika tersebut membutuhkan energi dan metabolisme memproduksi energi tersebut dengan membakar kalori yang ada di dalam tubuh.

Menurut National Institute of Health, metabolisme bertanggung jawab untuk mengubah makanan dan minuman menjadi energi. Usia, jenis kelamin, dan ukuran tubuh berkontribusi penuh untuk Angka Metabolisme Basal (Basal Metabolism Rate) atau kebutuhan kalori minimal yang dibutuhkan tubuh.

Seberapa cepat tubuh membakar kalori tergantung pada beberapa hal. Beberapa orang memiliki metabolisme yang cepat. Laki-laki cenderung lebih banyak membakar kalori daripada perempuan, bahkan ketika sedang beristirahat. Bagi kebanyakan orang, metabolisme akan terus melambat setelah usia 40 tahun.Bila Anda tidak dikarunai proses metabolisme yang cepat, ikuti cara-cara berikut ini untuk meningkatkan metabolisme dan mendapatkan tubuh yang sehat.,-10 Kiat Mudah Untuk Meningkatkan Metabolisme Tubuh

  • Mengkonsumsi Protein Di Pagi Hari
Mengkonsumsi lebih banyak protein adalah cara yang paling sederhana untuk meningkatkan tingkat metabolisme tubuh. Telur merupakan salah satu sumber protein yang mengandung lemak jenuh, selain itu salmon juga kaya akan Omega-3 yang baik untuk meningkatkan metabolisme.

  • Makan Lebih Sering
Sarapan bukan satu-satunya waktu makan yang penting untuk metabolisme. Proses metabolisme bekerja sangat baik ketika Anda mengkonsumsi beberapa makanan kecil per hari. Mengkonsumsi makanan dengan porsi kecil setiap 2 sampai 4 jam dalam sehari membantu mengatur peredaran darah di dalam tubuh dan mempercepat proses metabolisme.

  • Tingkatkan Nutrisi Makanan
Mengkonsumsi makanan yang bergizi, yang kaya akan serat dan membatasi konsumsi gula dapat meningkatkan metabolisme tubuh. Makanan bernutrisi seperti biji-bijian, ikan, sayuran berdaun hijau gelap, buah berry dan tomat sangat dianjurkan.

  • Kurangi Konsumsi Gula
Ketika Anda mengkonsumsi gula, sama seperti Anda mengubah proses metabolisme menjadi proses penyimpanan lemak di dalam tubuh. Kadar gula darah yang tinggi dapat meningkatkan kadar insulin, hal ini membuat tubuh menyimpan energi yang tidak perlu menjadi lemak. Dan akibatnya, berat tubuh pun meningkat.

  • Minum Air Putih
Minum air putih sebanyak 8 gelas per hari dapat berkontribusi untuk meningkatkan proses metabolisme. Air dingin sangat membantu proses metabolisme karena tubuh akan membakar lebih banyak kalori saat mensinkronasikan air dengan suhu tubuh.

  • Konsumsi Makanan Pedas
Makanan pedas dapat membantu mempercepat proses metabolisme tubuh. Beberapa makanan tersebut antara lain: jahe sangat baik untuk proses pencernaaan dan meningkatkan metabolisme, kayu manis mengandung khasiat anti radang, kunyit dapat menghilangkan racun dalam hati dan membantu dalam metabolisme lemak serta dapat meningkatkan proses pencernaan.

  • Berjalan
Cara yang satu ini tentang menentukan pilihan, bila Anda memiliki kesempatan untuk berjalan, berjalanlah. Beberapa penelitian menemukan manfaat dari berjalan. Dalam sebuah statistik menunjukkan bahwa berjalan harian dapat mengurangi risiko kematian hingga 50%. Berjalan memiliki risiko cedera yang rendah. Berjalan juga tidak menyebabkan tubuh berada pada level stress yang tinggi, seperti halnya olahraga yang berat.
tingkatkan metabolisme tubuhBerjalan, jogging, dan gerak tubuh yang aktif berperan penting untuk meningkatkan metabolisme tubuh.

  • Latihan Aerobik
Anda dapat meningkatkan metabolisme tubuh dengan melakukan latihan fisik selama minimal 30 menit sehari. Latihan aerobic seperti jogging, jalan cepat, dan berenang dapat meningkatkan jumlah kalori yang dibakar oleh tubuh dan membantu untuk mencegah penambahan berat badan.

  • Biarkan Tubuh Tetap Bergerak Dan Aktif
Cara paling efektif untuk meningkatkan aktifitas adalah dengan melakukan hal yang Anda sukai, seperti golf, sepak bola, tenis, maupun bulu tangkis. Bila Anda tidak menyukai olahraga sampai membuat Anda tidak ingin melakukannya, coba beberapa hingga Anda menemukan satu yang menurut Anda cocok. Melakukan latihan fisik dan membiarkan tubuh tetap bergerak membuat Anda merasa lebih berenergi yang tentunya sangat baik untuk proses metabolisme.

  • Tidur Yang Cukup
Bila Anda tidak tidur dengan cukup, Anda mungkin akan merasa lapar bahkan ketika Anda kenyang. Kurangnya waktu tidur menyebabkan makan berlebihan, yang menghambat kemampuan tubuh untuk proses metabolisme karbohidrat. Hal ini dapat mengakibatkan kenaikan berat badan. Tentu Anda tidak menginginkannya, bukan? Lebih jauh, baca juga Waktu dan Siklus Tidur, serta Efeknya bagi Kesehatan.



10 Kiat Mudah Untuk Meningkatkan Metabolisme Tubuh

Tidak ada komentar:

Posting Komentar